Teringat nasihat dari Orangtua, ketika usia SAYA masih 13
tahun. Ayah berkata "Nak, kalau Papa dan Mama bisanya naik sepeda, kau
diharapkan bisa naik motor, karena itu kau harus serius sekolah!..."
Tahun ke tahun, saya akhirnya
menyadari jika pesan itu mengartikan kalau anak adalah investasi masa depan.
Orangtua wajib memberikan jaminan kepada anak-anaknya, sehingga kelak dapat
meraih masa depan. Jaminan itu bukan hanya materi, tapi perhatian dan pendampingan
penuh kepada anaknya. Kita sudah memilih keputusan untuk menjadi Orangtua, maka
kita harus konsisten dengan keputusan itu, terutama ketika diberikan karunia
dari Tuhan yaitu anak, maka anak harus diperhatikan kehidupannya.
Sebaliknya, akibat dari gerak
perkembangan zaman yang mempengaruhi gaya hidup masa kini, banyak terjadi
kasus-kasus hubungan seks usia dini dan hamil diluar nikah yang disusul dengan
sikap tidak bertanggung jawab. Sepasang kekasih, salah satunya hamil kemudian
melahirkan, tanpa pikir panjang membuang anaknya sendiri. Ada diselokan, ada
yang ditemukan pada pipa pembuangan WC, ada yang ditemukan warga di kebun-kebun
dan sebagainya. Tidak hanya sampai disini saja, bahwa bayi yang baru dilahirkan
seorang Ibu kemudian dijual kepada orang lain, bahkan dipersiapkan sebagai
calon Pekerja Seks Komersial.
Menanggapi hal ini, bahwa sangat
disayangkan sikap dari Orangtua itu atas apa yang dilakukan terhadap anak
kandungnya sendiri. Sungguh ironis!
Perkembangan zaman dan kepadatan
penduduk juga mengakibatkan pengaruh yang besar terhadap anak-anak., terkesan
bahwa hak anak-anak mulai digeser. Sekarang ini sukar menemukan tempat bermain
anak yang luas dan besar, mereka terhimpit pada pertumbuhan gedung-gedung
bertingkat dan daya gantung atas penggunaan serta pengelolahan tanah.
Dulu mereka mudah mencari tempat
bermain, sekarang anak-anak sulit untuk mencari tempat bermain. Jika pun mereka
sudah memperoleh tempat bermain, masih saja mereka tidak nyaman untuk bermain
karena berbagai bahaya yang rentan terhadap mereka. Ancaman dan aksi teroris
juga berdampak pada kenyamanan anak!
Ini
masalah serius yang harus diperhatikan, sebab anak adalah masa depan bersama
dan masa depan Negara! Jadi patut untuk diperhatikan!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar